Sabtu, 03 Agustus 2013

Puisi

Kembali Ke “0”
Oleh: Rahmita Sari

Aku rindu ramadhan
Tahun depan lagi ku menunggu
Saat kemenangan akan mengahapiri ku
Saat hati akan di buka oleh-Mu

Rindu teramat dalam dengan suasana ramadhan
Ketika jahat itu Engkau belenggu
Aku belajar menahan nafsu
Hanya hati yang dapat menuntun

Jiwa terasa terisi selalu nama-Mu
Bibir ku basah karena tasbih-Mu
Lelah duniawi ku terbayar hanya untuk ikhlas-Mu
Dan hanya Allah yang tahu

Tangan ku hanya ku kerjakan sesuai perintah-Mu
Mata ku hanya ku gunakan untuk menatap ayat-Mu
Duniawi ku hanya ku persembahkan untuk orang tua dan anak ku
Namun ingat ku tentang-Mu tak pernah luput

Shalat yang ku tunaikan itu rahasia-Mu
Amal yang ku kerjakan itu rahasia-Mu
Titipan yang ku jaga itu rahasia-Mu
Dan mati ku itu rahasia-Mu

Ya Allah tertibkan lisan ini
Jauhkan dari percakapan yang tidak sehat
Jauhkan dari keburukan yang semakin memburu
Dan jauhkan anak-anak ku dari godaan jahanam

Dengan bulan ramadhan yang ku jalani
Jiwa ku terlatih disiplin untuk tunaikan kewajiban ku
Mata ku semakin terbelalak dengan kesalahan ku
Dan aku semakin rindu dengan-Mu tuhan ku Allah s.w.t


Tidak ada komentar: